Hari Lahir ke-27, Ketua DPD Perindo Langkat Berbagi pada Masyarakat

235
Ketua DPD Partai Perindo Langkat Lucky Saputra diabadikan bersama tim, usai memberikan bantuan di Kecamatan Secanggang dan Stabat

garudaonline-Langkat | Tepat di hari lahir ke-27, Ketua DPD Partai Perindo Langkat Lucky Saputra yang juga anggota DPRD Langkat, menggelar bhakti sosial dengan cara memberi bantuan kepada guru ngaji Iqra dan Alquran serta memberi bantuan modal usaha pada salah seorang perajin opak, Senin (2/8/2021).

Bantuan untuk guru ngaji berupa beras diserahkan Wakil Ketua Perindo Langkat, Zulfikar di Desa Tanjung Ibus, Kecamatan Secanggang, serta untuk Desa Karang Rejo, Kecamatan Stabat diberikan langsung tim TSP, yang diketuai Jepry bersama kawan-kawan dengan sasaran para janda tua ke rumah masing-masing.

Sementara, bantuan modal usaha dan sembako kepada salah seorang pembuat kerupuk opak di Kelurahan Paya Mabar, Kecamatan Stabat, langsung diserahkan Ketua DPD Partai Perindo Langkat, Lucky Saputra didampingi Wakil Ketua DPD Zulfikar.

Zulfikar berharap, bantuan yang diberikan ini dapat membantu para pelaku usaha industri rumah tangga di masa pandemi Covid-19.

“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban ibu-ibu guru ngaji Iqra dan Alquran serta para janda tua yang berada di Desa Karang Rejo,” harap Zulfikar.(DS)

Berita sebelumyaPenumpang Pesawat di KNIA Wajib Unduh Aplikasi PeduliLindungi
Berita berikutnyaKAHMI Medan : Masyarakat Harus Tahu Protokol Isolasi Mandiri