garudaonline-Medan | Raja dangdut Rhoma Irama kembali meluncurkan tembang anyar bertajuk ‘MAHITELI’, lewat akun youtube-nya Rhoma Irama Official, Jumat (5/2/2021).
Lagu baru yang mulai bisa disimak para penggemar Bang Haji secara utuh sejak pukul 14.00 WIB ini, langsung menghadirkan ribuan viewer serta ratusan komentar, seperti biasanya menyampaikan apresiasi, sekaligus harapan agar sang raja, tetap sehat dan terus berkarya.
Sebelumnya melalui akun youtube-nya, Rhoma juga telah menampilkan sejumlah tembang lawas yang didaur ulang, semisal Derita Pengangguran, Dosa yang Menghantui, Tulus Hati Luhur Budi feat Rita Sugiarto, Virus Corona, Rabbana feat Anisa Rahman, Cuma Kamu feat Via Vallen.
Lagu MAHITELI sendiri merupakan singkatan dari Mata, Hidung, Telinga, dan Lidah alias bukan lagu berbahasa Hindi seperti dugaan para penggemar Rhoma sebelumnya.
Seperti biasanya lewat lagu MAHITELI, suami Ricca Rachim ini menyampaikan pesan moral seputar mata, hidung, telinga, dan lidah, agar dimanfaatkan untuk hal-hal yang baik dan selalu mensyukuri nikmat dari Allah SWT tersebut.
Kendati lagu baru ini berdurasi lumayan singkat (hanya 2.49 menit). Namun, seperti biasanya lagu-lagu Rhoma Irama selalu enak didengar, mudah dipahami, menyentuh hati dan sejalan dengan bisik nurani.(UJ)