LC Rabu Dini Hari : Upaya The Reds Jaga Asa Raih Trofi

170

garudaonline-Medan | The Reds Liverpool berupaya menjaga asa meraih trofi musim ini,  lewat lawatan ke kandang RB Leipzig pada leg pertama 16 besar Liga Champions (LC) 2020/21, Rabu (17/2/2021) dini hari, pukul 03.00 WIB.

Kendati berstatus sebagai tuan rumah, duel tak digelar di kandang Leipzig, melainkan di Puskas Arena, Budapest, Hungaria. Hal ini tentu memberi peluang besar kepada Salah dkk, karena pertandingan dihelat di tempat netral.

Masih maraknya pandemi Covid-19, membuat Pemerintah Jerman melarang orang-orang dari Britania Raya masuk ke negara mereka. UEFA pun terpaksa memindah venue pertandingan Leipzig vs Liverpool dari Red Bull Arena ke Puskas Arena.

Musim lalu, dengan status sebagai juara bertahan, Liverpool dikandaskan Atletico Madrid di babak 16 besar. Sementara, Leipzig secara mengejutkan lolos hingga semifinal setelah menyingkirkan tim yang menjegal Liverpool, Atletico, di perempat final.

Leipzig bakal berjuang untuk menyamai pencapaian itu, sedangkan Liverpool bertekad melangkah lebih jauh. Sebab, trofi Liga Champions merupakan satu-satunya harapan The Reds, setelah melempem di Liga Primer, serta tersingkir di Piala FA dan Carabao Cup.

Juara musim 2018/19 dan pemilik enam titel di kompetisi ini merupakan tim kuat dan sangat disegani. Namun, belakangan ini, tim besutan Jurgen Klopp itu mengalami penurunan performa signifikan.

Di Premier League akhir pekan kemarin, Liverpool ditekuk tuan rumah Leicester City 1-3. Dengan hasil itu, berarti The Reds selalu kalah dalam tiga laga terakhirnya.

Sebelum dipermalukan Leicester, mereka juga dipecundangi Brighton dan Manchester City di Stadion Anfield dengan skor 0-1 dan 1-4.

Performa Liverpool berbanding terbalik dengan Leipzig, yang selalu menang dalam empat laga terakhir mereka. Terkini, anak-anak asuh Julian Nagelsmann menang 2-1 saat menjamu Augsburg di Bundesliga.

Bicara komposisi skuad dan nama besar, Liverpool tidak bakal dipandang sebagai underdog di laga ini. Namun, jika berkaca pada performa, harus diakui kans menang lebih cenderung ke Leipzig.

Leipzig sendiri bisa dibilang sebagai tim yang cukup tahu cara menyakiti wakil-wakil Inggris. Leipzig musim lalu mengalahkan Spurs dengan agregat 4-0 di babak 16 besar, dan mengalahkan MU 3-2 di kandang di fase grup musim ini.

Hanya saja, yang namanya Liverpool tetaplah merupakan tim yang tak bisa diremehkan. Jika bermain dengan normal dan bisa move on dari rentetan kekalahan diderita, bukan hal mengejutkan jika The Reds, bakal mampu mengatasi perlawanan Leipzig.

Berbekal skuad yang ada, seharusnya bukan hal sulit bagi Sadio Mane dkk, untuk setidaknya mendulang satu poin.

Jika masih ingin menjaga asa meraih trofi musim ini, para pemain Liverpool harus bisa tampil percaya diri dan meraih modal bagus untuk leg kedua di Anfield nanti.

Perkiraan susunan pemain

Leipzig (3-5-2): Gulasci; Klostermann, Upamecano, Mukiele; Angelino, Olmo, Kampl, Sabitzer, Adams; Nkunku, Poulsen.

Pelatih: Julian Nagelsmann.

Info skuad: Szoboszlai (cedera), Laimer (meragukan), Henrichs (meragukan), Forsberg (meragukan).

Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, Fabinho, Henderson, Alexander-Arnold; Jones, Wijnaldum, Thiago; Mane, Firmino, Salah.

Pelatih: Jurgen Klopp.(**/UJ)

Berita sebelumyaCuri HP dan Uang, Sepasang Pria-Wanita di Tembung Ditangkap Polisi
Berita berikutnyaPak Uda dan PWI Ziarah ke Makam Wali Kota Binjai Terpilih