Edy Rahmayadi: Vaksinasi di 16 Daerah Masih di Bawah 50 Persen

255
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi bersama unsur Forkopimda Sumut lainnya menggelar rapat koordinasi dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Rabu (3/11/2021).

garudaonline – Medan | Target Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) untuk mencapai vaksinasi hingga 50 persen di Sumatera Utara (Sumut) belum tercapai. Bahkan persentase vaksinasi covid-19 di 16 kabupaten/kota masih dibawah target.

“November ini kami menargetkan vaksinasi mencapai lebih dari 50 persen di Sumut. Namun, hingga saat ini masih ada 16 kabupaten/kota yang cakupan vaksinasinya masih jauh dari angka itu,” kata Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi dalam rapat koordinasi Forkopimda Sumut dengan Kapolri dan Panglima TNI, di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Rabu (3/11/2021).

Adapun 16 daerah tersebut yakni Tanjungbalai, Padangsidimpuan, Labuhanbatu, Tapanuli Tengah, Padanglawas Utara, Deli Serdang, Asahan, Labuhanbatu Utara, Mandailing Natal, Tapanuli Selatan, Padang Lawas, Nias Selatan, Langkat, Labuhanbatu Selatan, Nias Barat dan Nias Utara.

Pemprov Sumut bersama TNI dan Polri menurut Edy audah membentuk tim pada masing-masing daerah untuk menggenjot pelaksanaan vaksinasi tersebut.

“Kita bentuk tim pada masing-masing daerah. Besok, Pangdam I/BB akan memimpin langsung vaksinasi di Nias,” ujarnya.

(Nor)

Berita sebelumyaPLN Gandeng ADB Tekan Emisi Karbon di Sektor Kelistrikan RI
Berita berikutnyaTim Biro Rena Polda Sumut Turun ke Polres Batu Bara